Wahana Lighting Terbesar di ASEAN, Milenial Glow Garden



Wisata Malang - Siapa nih yang suka dengan wisata modern? Kota Malang sendiri memang mempunyai banyak sekali wisata, apalagi wisata modern. Salah satunya yang bisa kamu kunjungi di Batu, Malang adalah wisata Jawa Timur Park atau yang biasanya disebut dengan Jatim Park 3. Jatim Park 3 sendiri merupakan salah satu tempat rekreasi di Batu yang mempunyai banyak sekali wahana di dalamnya.

Baca juga : Belajar Sambil Bermain dengan Dinosaurus di Dino Park


Salah satu wahana yang terbaru di Jatim Park 3 adalah wahana Milenial Glow Garden. Wahana yang satu ini merupakan wahana yang menggunakan kreasi berbasis cahaya dari proyektor dan juga lampu-lampu dan wahana ini memang ditujukan dengan menggunakan konsep kekinian. Hal inilah yang membuat wahana ini diberi nama Milenial Glow Garden. Wahana ini mempunyai luas 2 hektar. Dengan 2 ruangan yaitu indoor dan juga outdoor.


Ketika kamu pertama memasuki area Milenial Glow Garden ini. Kamu akan dibawa masuk ke dalam ruangan indoor dengan arena under the sea. Nah, di arena ini kamu bisa berpose seakan-akan kamu sedang berada di dalam laut. Entah itu berenang bersama ikan, atau berpose seakan-akan kamu tenggelam ke dalam lautan :D. 


Setelah itu, kamu akan dibawa ke arena flower forest yang mana di dalamnya ada banyak bunga bermekaran. Eits, tidak hanya berhenti sampai di situ saja. Karena masih banyak arena selanjutnya seperti arena air, arena rumah hantu, arena balon-balon, dan masih banyak lagi. Bahkan di dalam wahana Milenial Glow Garden ini juga akan membawa kamu pergi ke beberapa negara. 

Baca juga : Keliling Dunia Sehari? Hanya Bisa di Jatim Park 3



Mulai dari Jepang, Korea, Eropa, Cina. Pokoknya dijamin menyenangkan deh dan nggak bakalan nyesel :D. Eits, itu masih yang yang indoor saja lho belum yang outdoor. Area outdoor ini juga tak kalah bagusnya dengan yang area indoor. Ketika kamu keluar dari area indoor ini kamu akan merasa seakan-akan sedang berada di negeri dongeng dengan pemandangan lampu yang indah. Kebayang kan bagaimana indahnya :D. 





Selain itu, juga ada beberapa wahana permainan di area outdoor ini. Mulai dari kereta api, bianglala, komidi putar dan masih banyak lagi. Satu catatan nih, kalau kamu main menaiki wahana yang ada kamu tidak perlu membayar lagi. Jadi, cukup bayar diawal saja ya. Oh iya, untuk tiket masuknya juga sebanding dengan keindahan dan keseruan yang diberikan yaitu untuk weekday sebesar Rp75.000 dan weekend Rp100.000.

Baca juga : Belajar Sejarah Alat Musik di Museum Musik Dunia



Wahana Milenial Glow Garden ini memang baru dibuka pada tanggal 15 Desember 2019 kemarin, dan pada tanggal 15-22 Desember kemarin ada promo besar-besaran yaitu diskon 50% yang ditujukan untuk warga Batu dan Kota Malang. Dengan menunjukkan KTP asli. Hayo sudah ada yang ke Milenial Glow Garden ini apa belum nih :D. 

Siapa tahu tempat wisata ini bisa menjadi salah satu referensi buat liburan hehe. Buat yang sudah ke sana bisa share pengalamanmu di kolom komentar ya. Buat yang belum ke sana, yuk buruan ke sana ^^

Like dan share jika tulisan ini bermanfaat buat kamu, ya? Ramaikan juga dengan komentar.