Latest News

PECEL KAWI MALANG






Wisata Malang - Kota Malang merupakan kota yang dikenal dengan banyak ragam kulinernya, jika kalian sedang berkunjung ke kota Malang jangan sampai ketinggalan dengan kuliner yang ada, sayang sekali jika kalian melewatkanya. Salah satunya di kota malang adalah kuliner Pecel Kawi.

Tempat kuliner ini cocok sekali buat sarapan kalian guys, makanan ini sungguh sangat menggoda dengan aroma pecel yang sedap, dan harganya juga sangat terjangkau cuma Rp. 8.000,- saja kalian bisa menikmati kuliner Pecel Kawi ini.

Baca juga : Omah Kitir Cafe

Pecel kawi ini di sediakan dengan berbagai bahan dan diantaranya adalah nasi tentu saa, di atasnya diberi touge, daun kemangi, kacang panjang, timun dan lain sebagainya, kemudian di beri bumbu pecel dan di tambahi peyek kacang dan kerupuk tempe.




Sumber : TripAdvisor

Bumbu pecel kawi ini akan membuat kalian jadi ketagihan ingin mencoba terus dengan rasa bumbun pecel yang pedas, gurih dan manis. Manis dari bumbu pecel kawi ini sangat pas dan cocok untuk lidah orang lokal, rasa manis bumbunya tidak terlalu manis banget kok.
Disinin juga di sediakan berbagai lauk pauknya yaitu telur mata sapi, babat, ayam dan masih banyak lagi lauk yang bisa kalian coba dan sesuai selera hati kalian. Untuk minuman pendamping pecel, biasanya sih orang orang yang berkunjung ke Pecel Kawi ini lebih suka dengan di hidangkan minuman beras kencur, bahkan hampir selalu menjadi pilihan para pengunjung. Kesegaran dari beras kencur ini akan menambah semangat kalian untuk melakukan segala aktivitas.

Biasanya beras kencur di sajikan di dalam bentuk botol yang berukuran kecil yang memudahkan pengunjung untuk meminumnya. Oh ya, jika kalian tidak menyukai beras kencur, di Pecel Kawi ini masih banyak menu minuman yang bisa dipesan, salah satunya adalah es teh.

Baca juga : LESEHAN SATE KELINCI

Pecel kawi ini berlokasi di Jl. Kawi No. 43B, Klojen, Kota Malang, Jawa Timur. Pecel kawi ini sangat mudah ditemukan lokasinya jika kalian ingin berkunjung, karena pecel kawi ini berada di ruas Jalan Kawi kota Malang. Pecel Mawi Malang buka pada jam 6 Pagi hingga jam 9 malam.

Untuk yang mau sarapan dan bingunng cari tempat yang pas, yuk langsung ke Pecel Kawi Malang. Dijamin bakalan kenyang deh, hehe. ^^




Like dan share jika tulisan ini bermanfaat buat kamu, ya? Ramaikan juga dengan komentar.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Anda ingin tempat wisata, kuliner, dan hotel Anda lebih dikenal dengan web ini? Kami akan membantu Anda. Bisa hubungi kami di SMS/TELP/WA : 085103414877