Candi Menara? Candi Singosari Jawabannya






Wisata Malang - Seperti yang kita ketahui bahwa Kota Malang memang merupakan dataran tinggi yang mempunyai udara sangat sejuk dan juga dikelilingi oleh tempat wisata yang sangat beragam. Akan tetapi Kota Malang juga mempunyai banyak sekali tempat yang penuh dengan sejarah dan juga budaya pada masa lalu.

Baca juga : Masjid Beribu Kisah Masjid Tiban Malang

Salah satunya adalah Candi Singosari atau yang biasanya disebut dengan Singhasari ataupun juga Singasari. Nah, buat kamu yang sedang travelling ke Malang bisa banget nih mampir ke Candi Singosari. Candi Singosari ini juga sering disebut dengan sebutan Candi Cungup atau Candi Menara.
Hal ini menunjukkan bahwa Candi Singosari pada masanya merupakan candi yang tertinggi dibandingkan dengan candi lain yang ada di sekitarnya.







Akan tetapi untuk saat ini candi yang masih tersisa di kawasan Singhasari hanya Candi Singosari ini saja. Lalu di manakah candi-candi yang lainnya? Candi-candi yang ada di kawasan Singhasari ini sudah lenyap bahkan tidak ada bekasanya. Nah, ketika kamu masuk lewat pintu masuk candi ini. Kamu akan disuguhkan pintu masuk yang terlihat sangat sederhana tanpa adanya bingkai dan berhiaskan pahatan.

Baca juga : Pesona 5 Candi yang Ada di Malang

Selain itu, juga ada beberapa pahatan relief yang sangat sederhana. Hal inilah yang menimbulkan dugaan bahwa pembangunan Candi Singosari ini masih belum sepenuhnya terselesaikan. Akan tetapi di sisi lain juga banyak dugaan bahwa candi ini memang tidak pernah selesai dibangun. Nah, untuk waktu kapan tepatnya candi ini dibangun juga masih belum diketahui hingga saat ini. Jadi, masih misterius ya hehe.


Namun, ada beberapa para ahli purbakala yang memperkirakan Candi Singosari ini dibangun sekitar tahun 1300 M, yang dipersembahkan untuk menghormati Raja Kertanegara dari Sighasari ini sendiri. Nah, buat kamu yang suka dengan wisata bersejarah kamu bisa langsung datang ke Candi Singosari yang beralamatkan di Desa Candirenggo, Kecamatan Singosari, Kabupaten Malang. Untuk akses menuju Candi Singosari ini juga sangat mudah.

Baca juga : Bangunan Bersejarah yang Instagramable? Malang Ada Kok

Kamu bisa menggunakan kendaraan pribadi roda 2 maupun kendaraan roda 4.Tiket masuk ke dalam Candi Singosari ini adalah sebesar Rp5000. Untuk jam bukanya adalah mulai dari pukul 07.30 sampai dengan 16.00. Apa kalian sudah ada yang pernah datang ke Candi Singosari ini? Bisa share pengalamanmu di kolom komentar ya ^^

All pictures by : Google

Like dan share jika tulisan ini bermanfaat buat kamu, ya? Ramaikan juga dengan komentar.