Rindu Camping? Ke Cafe Camfire yang ada di Malang aja






Wisata Malang - Kota Malang dan Batu memang tidak henti-hentinya menawarkan keberagaman tempat wisata. Eits, selain tempat wisata Kota Malang dan Batu juga mempunyai banyak tempat yang cocok untuk hangout ataupun hanya sekedar nongkrong dengan teman lho. Nah, buat kamu yang suka nongkrong di café. Lebih suka mana café outdoor atau indoor?


Buat kamu yang suka café dengan tema outdoor atau di luar ruangan. Sudah pernah dengar Café Campfire Malang belum nih? Baru denger ya? Nah, buat yang baru denger pastinya pingin tahu lebih dalam dong. Iya kan hehe. Nah, café yang satu ini merupakan salah satu café unik yang ada di Malang. Uniknya apa sih? Uniknya adalah tempat duduk yang ada di dalam café ini dibuat melingkar yang kemudian ada perapian di tengahnya. 



Kalau kamu datang ke café ini malam hari dan cuacanya tidak mendung. Kamu bisa melihat indahnya bintang yang ada di langit sambil memanggang makanan di api perapian. Ini lah keunikan yang ada di Café Campfire ini. Cocok banget buat kamu yang mempunyai hobi mendaki atau nge-camp. Tempat ini juga bisa menjadi salah satu sasaran ketika kamu rindu mau mendaki gunung. Eits, jangan khawatir soal tempatnya. 




Tempat duduk yang melingkar ini cukup besar dan muat sampai 10 orang. Nah, jadi seru kan kalau kamu ke sana bareng-bareng sama teman-temanmu. Selain itu di sana juga boleh lho memanggang makanannya sendiri. Kamu juga boleh kok bermain gitar di sana. Wah seru banget kan pastinya. Berasa seperti lagi camping, iya nggak? Duduk di pinggirian perapian, melingkar sama teman-teman kemudian memanggang makanan sendiri. Lalu dihibur dengan teman yang jago main gitar.



Bagaimana tertarik untuk mencoba suasana café outdoor yang berasa seperti sedang camping di gunung? Langsung saja datangi tempatnya yuk. Lokasinya juga sangat mudah untuk kamu temukan. Hal ini dikarenakan café ini ada di jalur utama Malang ke Kota Batu. Untuk alamat lebih tepatnya ada di Jalan Raya Ir Soekarno No. 300 Mojorejo, Junrejo, Kota Batu. Untuk jam bukanya sendiri mulai jam 4 sore sampai dengan jam 12 malam.

Like dan share jika tulisan ini bermanfaat buat kamu, ya? Ramaikan juga dengan komentar.