Latest News

7 Makanan Khas Malang yang Wajib Kamu Coba



Wisata Malang - Siapa yang tidak kenal Malang? Kota yang memiliki udara sejuk dan membuat siapa saja betah tinggal di Malang. Selain itu Malang juga memilki banyak tempat wisata yang akan memanjakan mata Anda. Selain banyak tempat wisata yang indah, di Malang Anda akan menemukan banyak perguruan tinggi. Malang tidak hanya dikenal sebagai kota pendidikan dan kota pariwisata saja. Kota yang satu ini memiliki banyak makanan lezat yang akan membuat Anda ketagihan.

Jika Anda sudah ke Malang, jangan sampai terlewatkan untuk mencicipi makanannya. Selain harganya yang masih terjangkau, rasanya juga tidak akan mengecewakan Anda. Kota Malang memiliki sajian kuliner yang akan memanjakan lidah.

Bahkan makanan dari Malang sudah ada yang diimpor ke luar negeri loh. Selain keripik tempe yang terkenal, Malang memiliki banyak makanan yang belum Anda ketahui. Malang juga dikenal dengan baksonya yang memiliki rasa berbeda dengan bakso di luar Malang. Berikut ini 7 makanan khas Malang yang tidak boleh Anda lewatkan jika mengunjungi Malang.

1. Bakso bakar
Biasanya bakso memiliki kuah, tapi di Malang ada yang namanya bakso bakar. Bakso ini dibakar seperti sate. Bakso bakar merupakan salah satu makanan khas Malang yang banyak diminati oleh wisatawan. Bakso bakar ini sama seperti bakso yang sering Anda makan, namun yang membedakan bakso ini dilumuri oleh kecap dan bumbu-bumbu lainnya yang menambah cita rasanya. Mungkin Anda berpikir bakso ini terlihat biasa saja dan simple, namun bakso ini memiliki rasa yang lezat dan mengeluarkan aroma yang akan membuat Anda ketagihan saat mulai mencobanya. Untuk masalah harga, tidak perlu khawatir, harganya masih sangat terjangkau sekali sehingga tidak akan menguras dompet Anda.



2. Tahu campur
Mungkin bagi Anda yang baru pertama mendengarnya pasti merasa sedikit aneh. Tahu campur merupakan salah satu makanan khas Malang yang tidak boleh dilewatkan. Makanan ini disajikan dengan bahan-bahan seperti taoge segar, perkedel singkong, mie kuning dan tidak ketinggalan tahu campur di dalamnya. Mungkin terlihat biasa bagi Anda, namun yang akan membuat Anda ketagihan ialah kuahnya yang sangat lezat. Untuk harga, tentu tidak diragukan lagi, sudah pasti harganya masih bersahabat dengan dompet Anda. Paling mahal berkisar antara 20k.




3. Mendol
Malang memang dikenal dengan berbagai olahan tempenya. Mendol merupakan salah satu makanan khas Malang yang terbuat dari tempe. Tempe mendol merupakan salah satu makanan tradisional yang berbahan tempe yang dibumbui oleh berbagai macam bumbu yang membuatnya terasa semakin gurih. Biasanya mendol dijadikan sebagai lauk untuk pecel maupun rawon. Mendol dibuat dari tempe yang sudah menghitam atau hampir basi. Tapi bukan berarti makanan ini tidak sehat ya. Banyak yang menjual mendol, namun masyarak Malang lebih sering membuat mendol sendiri. Untuk rasanya sudah tidak diragukan lagi. Bahkan saya juga sering membuat mendol untuk anak-anak sebagai lauk lohh.



4. Orem-orem
Selain mendol, Malang juga memiliki olahan tempe juga yaitu orem-orem. Orem-orem terbuat dari bahan dasar tempe dengan kuah yang kental yang terbuat dari santan. Zaman dahulu, makanan ini hanya disajikan dalam acara syukuran atau hajatan. Namun, semenjak tahun 1980 makanan ini sudah banyak dijual di warung-warung tradisional. Rasa dari kuah orem-orem seperti lodeh namun terasa lebih pedas. Biasanya masyarakat Malang akan menambahkan ketupat di orem-orem agar dapat mengenyangkan perut. Untuk rasa dan harganya sudah pasti tidak akan mengecewakan Anda.



5. Rawon
Makanan yang satu ini sudah pasti sering Anda dengar. Makanan khas Malang ini bahkan sudah bisa temui dimana saja. Bahkan di Jakarta sudah dapat kita temui makanan ini. Rawon berisi Sup daging sapi yang disajikan dengan kuah yang berwarna hitam. Biasanya masyarakat Malang akan menyajikannya saat ada acara syukuran ataupun hajatan. Namun jika Anda ke Malang akan dengan mudah menemukan warung yang menyajikan hidangan rawon. Untuk rasanya sudah pasti lezat. Jika Anda ke Malang, pastikan untuk mencicipi rawon khas Malang.




6. Bakso Malang
Makanan yang satu ini sudah banyak dijual di mana-mana saja. Bahkan banyak pedagang bakso yang mencantumkan khas Malang. Bakso sendiri sudah jadi makanan yang banyak diminati orang Indonesia. Bahkan dari pedagang kaki lima sampai hotel berbintang pun menyajikan bakso. Didalam satu porsi bakso Malang terdapat tahu putih, siomay, bihun, taoge, kulit pangsit dan pastinya bakso. Bakso khas Malang memiliki banyak bumbu yang menambah cita rasanya. Jika Anda ke Malang, sudah pasti akan mudah menemukan banyak penjual bakso bahkan di pinggir jalan juga banyak. Kalau harga, sudah jelas masih terjangkau. Saya juga sering memakan bakso, karena di Malang mudah sekali menemukan bakso. Banyak pedagang gerobak bakso yang lewat depan rumah saya setiap jam 11 siang. Harganya juga murah cuma Rp 6.000 satu porsi .



7. Soto Lombok
Dilihat dari namanya, mungkin Anda berfikir makanan yang satu ini berasal dari Lombok. Lombok dari bahasa jawa yang berarti cabai yang sangat pedas. Nama makanan ini berujuk pada warung sotonya yang berada di jl. Lombok. Warung soto Lombok ini berdiri dari tahun 1955. Namun, soto Lombok memiliki rasa yang berbeda dibandingkan dengan soto-soto yang lain. Dalam satu porsi soto Lombok terdiri dari daging ayam kampung, kentang, telur rebus, dan irisan kol. Pada bagian kuahnya ditaburi koya yang menambah cita rasa dari makanan ini. Biasanya saat memakan soto Lombok, akan ditemani oleh berbagai jenis kerupuk.



Gimana? Apa kalian berminat mencicipi makanan khas Malang? Jika kalian mengunjungi tempat-tempat wisata yang ada di Malang, jangan sampai terlewatkan mencicipi makanannya ya ... karena dijamin akan membuat Anda ketagihan ingin mencicipinya lagi dan lagi.

Like dan share jika tulisan ini bermanfaat buat kamu, ya? Ramaikan juga dengan komentar.



4 komentar:

  1. Mendol ama orem-orem baru pertama kali dengar nih.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Iya mba, soalnya jarang ditemukan didaerah lain :)

      Hapus
  2. Balasan
    1. Mampir ke Malang banyak makanan yang enak-enak mba:) heheh

      Hapus

Anda ingin tempat wisata, kuliner, dan hotel Anda lebih dikenal dengan web ini? Kami akan membantu Anda. Bisa hubungi kami di SMS/TELP/WA : 085103414877